iPhone 3G Resmi Diluncurkan di Indonesia
Sumber dan Info Lengkap : forum.kompas.com
Berita menarik hari ini tentang iPhone akhirnya dirilis secara resmi oleh Telkomsel yang sebelumnya telah membuka pendaftaran pemesanan iPhone di Indonesia.Tanggal 20 Maret 2009 tepatnya jam 20.00 WIB menjadi waktu launching iPhone 3G di Indonesia, dengan mengambil tempat di Pavilion South Entrance Pacific Place Jakarta Telkomsel secara resmi merilis paket penjualan iPhone dan produk Telkomsel.
Terhitung mulai tanggal 23 Maret, Grapari Telkomsel melayani penjualan iPhone 3G dengan harga fantastis murah Rp. 2.622.000 sesuai rilis di website Telkomsel tetapi harga itu dengan syarat tertentu. Selain Grapari juga dapat diperoleh di mitra Telkomsel seperti OkeShop, Global Teleshop, Sarindo dan Telesindo Shop. Paket yang ditawarkan Telkomsel berupa iPhone 3G termasuk bonus bicara, sms dan akses internet dan beberapa paket gratisan lainnya buat pelanggan Kartu Halo, SimPati ataupun Kartu As. Paket berlangganan bulanan sebesar 353 Ribu, 488 Ribu dan 733 Ribu juga ditawarkan dengan bervariasi Handset iPhone 3G mulai harga 2,6 Juta sampai 11.2 Juta tergantung paket yang diambil.
Seperti kita ketahui iPhone menjadi salah satu produk andalan Apple selain iPod, iTunes maupun produk komputer Mac seperti MacBook atau iMac. Produk iPhone menjadi produk yang ditunggu kehadirannya setelah resmi dirilis di Amrik beberapa tahun yang lalu dan produk ilegalnya juga beredar di Indonesia. Menurut rilis Telkomsel hari ini, iPhone 3G merupakan kombinasi tiga produk dalam satu kesatuan, yakni ponsel yang revolusioner, iPod berlayar lebar, dan terobosan baru perangkat internet yang menghadirkan pengalaman menakjubkan dari sebuah perangkat mobile. Dengan dukungan kecepatan jaringan 3G, peta GPS, dan berbagai fitur enterprise/ korporat diantaranya Microsoft Exchange, iPhone 3G menghadirkan beragam fitur layanan lewat satu sentuhan jari atau touch screen.
Banyak sekali aplikasi yang dapat didownload mulai dari games sampai aplikasi social networking semacam aplikasi Facebook dan beberapa aplikasi finansial. Sampai saat ini selain di Indonesia iPhone juga telah ada di 70 negara di seluruh dunia. Apakah kehadiran iPhone 3G di Indonesia akan menambah marak dunia mobile yang sebelumnya juga udah ada Blackberry atau beberapa produk seluler yang mengadopsi teknologi iPhone. Anda tertarik dengan paket iPhone dari Telkomsel? segera meluncur saja ke website resmi Telkomsel buat reservasi yang masih dibuka sampai besok sore jam 5 tanggal 13 Maret 2009.
Quote:
JAKARTA--Telkomsel berencana memasarkan iPhone 3G untuk pasar Indonesia dalam waktu dekat ini. Operator yang kini memiliki sekitar 65 juta pelanggan tersebut telah meneken kerjasama pemasaran produk dengan Apple. Dengan kerjasama ini, pemasaran iPhone hanya soal waktu saja.
Telkomsel merupakan operator pertama di Indonesia yang melakukan kerjasama penjualan iPhone untuk Indonesia. Di Asean, Apple sebelumnya menjalin kerjasama dengan Singapore Telecommunication (Singtel) untuk pemasaran produk yang sama. Singtel adalah pemegang 35 persen saham Telkomsel. Pemasaran iPhone di Singapura antara lain menggunakan sistem paket berlangganan hingga dua tahun.
Belum ada konfirmasi mengenai kapan Telkomsel akan mulai memasarkan ponsel ini. Termasuk metode penjualan, apakah akan menggunakan mekanisme bundling dengan salah satu produk prabayar atau pascabayar. Atau menggunakan mekanisme kontrak berlangganan.
Mekanisme kontrak berlangganan antara lain diterapkan Telkomsel untuk pemasaran broadband acces, TelkomselFlash. Pelanggan bisa mendapatkan USB Modem untuk akses Telkomsel Flash secara gratis dengan membayar langganan per bulan Rp 250 ribu selama satu tahun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar